Minggu, 01 Januari 2017

The Rosary Pea


Tidak perlu jauh-jauh melihat ke negara lain jika Anda ingin melihat salah satu tanaman paling mematikan di dunia, karena tumbuhan mematikan satu ini adalah tumbuhan endemik Indonesia. Dikenal secara mendunia sebagai The Rosary Pea, Crab's Eye, atau Jumbie Bead, namun di Indonesia dikenal dengan nama Saga Rambat.

Dapat dikenal dari warna bijinya yang merah terang, tumbuhan ini mengadung racun yang bernama Abrin dan sangatlah fatal. Hanya dengan menghirup racun ini saja dapat bersifat fatal apalagi dengan mengkonsumsinya, mereka dapat menderita halusinasi, kegagalan pernapasan, gagal ginjal, dehidrasi, dan akhirnya kematian. Uniknya, di Indonesia tanaman ini diolah jadi obat sariawan yang digabungkan dengan daun sirih.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar